Visi, Misi, dan Tujuan Program Studi Teknik Elektro Tahun 2024-2028
VISI
“Menyelenggarakan pendidikan berkualitas untuk mempersiapkan lulusan berjiwa socio-technopreneur yang inovatif, mandiri, dan terkemuka di tingkat global dalam lingkup teknik elektro”
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi berkualitas unggul untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi dan karakter sosio-technopreneur yang berdaya saing tinggi;
- Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat berlandaskan sosio-technopreneur yang unggul, inovatif, berdaya saing, dan berkelanjutan;
- Memperkuat dan memperluas jaringan kerjasama institusional untuk mengembangkan dan melestarikan ilmu pengetahuan dan teknologi; dan
- Menerapkan manajemen mutu terpadu di bidang akademik dan non akademik melalui penerapan prinsip transparansi, partisipatif produktif, efektif, dan efisien serta menyelenggarakan pendidikan tinggi dengan tata kelola yang akuntabel.
TUJUAN
- Membekali lulusan dengan penguasaan yang baik pada konsep-konsep dasar ilmu Teknik Elektro, terampil dalam mengkaji dan menerapkannya serta memiliki jiwa socio-technopreneur dan kepemimpinan, sehingga lulusan PSTE memiliki kemampuan beradaptasi dengan perkembangan sains dan teknologi.
- Memiliki karya penelitian dan pengabdian yang inovatif dan memberikan dampak manfaat dalam menjawab isu-isu terkini. Membangun kolaborasi penelitian yang berdampak kepada kualitas dan sitasi karya penelitian.
- Memiliki program-program kerja sama lintas bidang serta multidisiplin dan berperan aktif didalamnya untuk menjawab isu-isu terkini.
- Setiap kebijakan di PSTE menjunjung tinggi nilai-nilai Ketuhanan Yang Maha Esa, etika, moral, akhlak, keinginan untuk maju dan saling menghargai.